Breaking News

Ada Kader yang Tak Junjung Etika Politik, Ganjar Sebut Caleg PDIP Akan Jalani Diklat

61
×

Ada Kader yang Tak Junjung Etika Politik, Ganjar Sebut Caleg PDIP Akan Jalani Diklat

Share this article
Ada Kader yang Tak Junjung Etika Politik, Ganjar Sebut Caleg PDIP Akan Jalani Diklat


loading…

Politikus PDIP, Ganjar Pranowo menyebut akan ada diklat yang diberikan kepada caleg partai berlambang banteng sehubungan adanya kader yang tak menjujung etika berpolitik. Foto/SINDOnews

JAKARTA – Politikus PDIP, Ganjar Pranowo menyebut akan ada diklat yang diberikan kepada caleg partai berlambang banteng sehubungan adanya kader yang tak menjujung etika berpolitik. Hal itu disampaikan Ganjar menanggapi salah satu rekomendasi eksternal yang dihasilkan dalam Rakernas V PDIP di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta, Minggu (26/5/2024).”Oh pasti, pasti ya, kalau tahun depan kita akan Kongres, pasti akan disiapkan bagaimana struktur ke depan, tapi dalam waktu yang sangat pendek. Banyak nanti caleg-caleg yang jadi anggota dewan baru dan saya kira Bu Mega konsen betul agar mereka dimasukkan dalam diklat terlebih dahulu,” ujar Ganjar.

Bahkan sekalipun orang penting, kata Ganjar, tetap harus menjalani proses diklat tersebut. Salah satu orang yang telah menjalani diklat yakni, mantan Panglima TNI Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa.

“Bahkan kemarin ketika Pak Andika memakai baju (PDIP) merah kayak saya ini, langsung disampaikan ‘Dik, tapi kamu juga harus jadi kader dan syaratnya kader adalah menjalani diklat dulu’. Saya kira itu cara yang paling fair dan yang paling bagus untuk mendapatkan kader yang baik,” jelasnya.

Ganjar menuturkan hal tersebut dilakukan agar kader partainya memiliki basis platform ideologis yang kuat. Proses diklat akan dilakukan secara internal oleh partainya.

“Badan Diklat partai, kita punya Badiklat,” ucapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *